Selasa, 23 Maret 2010

Taman Laut Olele

Bagi penggila diving, serasa tidaklah lengkap jika belum menjelajahi dan menyelami Taman Laut Olele. Obyek wisata yang terletak di Desa Oluhuta Kecamatan Kabila Bone Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo hanya berjarak + 20 km dari pusat Kota Gorontalo atau ibukota Provinsi Gorontalo.

Menuju ke Obyek wisata Olele dapat ditempuh dengan menggunakan angkutan darat. Berbagai angkutan darat tersedia, mulai dari rental mobil. Bentor kendaraan khas Gorontalo juga bersedia mengantarkan wisatawan menuju obyek wiata olele. Angkutan laut juga tersedia di Kelurahan Pohe Kota Gorontalo bagi mereka yang ingin memanfaatkan jasa angkutan laut menuju Olele. terdapat Goa Jin, beragam ikan hias dan biota lainnya serta terumbu karang.

Pemerintah Kabupaten Bone Bolango, telah menetapkan Olele sebagai Kawasan Konservasi Laut Daerah (KKLD). Tujuannya tidak lain untuk mejaga dan melestarikan biota laut endemik, terumbu karang serta keindahan bawah laut lainnya. Sehingga diharapkan potensi taman laut olele tetap akan terjaga dan lestari.

Pemerintah Desa dan Masyarakat Olele juga siap menyambut kedatangan para wisatawan dengan menampilkan berbagai kesenian tradisional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar